Friday 22 April 2011

Tips dan Trik Mengajar agar Siswa Senang Belajar Fisika versi FEBY

Kenyataan yang saya alami selama ini, walaupun belum dilakukan penelitian, fisika merupakan salah satu pelajaran yang banyak tidak disukai siswa, salah satu alasan yang mereka kemukakan yaitu, fisika itu pelajaran yang rumit, sulit, dan susah dipahami. Apapun alasan mereka, mereka harus, wajib, dan 'kudu' ikut mempelajari fisika, apalagi sekarang mata pelajaran ini masuk ke daftar Ujian Nasional.
Bagaimana caranya agar siswa menjadi senang belajar fisika? Yang pastinya, guru harus tetap semangat dan terus berusaha agar siswa menyukai fisika.
Dari beberapa pengalaman saya sebagai seorang guru les privat ipa, khususnya fisika, ada beberapa tips dari saya agar siswa senang dan menyukai fisika, tanpa bermaksud menggurui, hanya sekedar berbagi pengalaman, berikut beberapa tips/trik bagi guru fisika agar tujuan pembelajaran tercapai:
1. Yang terutama: Menguasai materi. Dalam proses pengajaran, sehebat atau sebaik apapun metode pembelajaran kalau gurunya tidak tahu atau kurang menguasai materi, hasilnya pasti tidak memuaskan.
2. Yakin dalam menjelaskan materi. Guru bisa meyakinkan siswa bahwa guru benar-benar menguasai materi, agar siswa bisa berpikiran kalau fisika itu mudah.Guru tidak boleh mengeluarkan kata-kata bahwa fisika itu sulit, misal 'materi ini sulit dipahami...', berikan motivasi kepada siswa, sehingga mereka optimis, jangan menakut-nakuti siswa.
3. Menggunakan metode pembelajaran yang mudah diterima siswa dan bervariatif. Hal ini diperlukan agar dalam proses pengajaran tidak jenuh dan monoton.
4. Beradaptasi dengan siswa. Kita juga harus bisa membaca karakter siswa, dia siswa seperti apa dan bagaimana. Kita juga bisa mengondisikan, kapan saatnya guru bercanda, dan guru serius. Biasanya, guru tahu ketika siswa sudah mengantuk, jadi pada saat itu, ajak siswa bercanda, setelah itu baru serius.
5. Tidak tegang dan marah-marah dalam mengajar. 'Mood' siswa akan hilang jika gurunya pemarah dan membosankan.
6. Anggap siswa itu sebagai teman kita. Biarkan mereka bercerita tentang kehidupannya (curhat) di tengah-tengah proses pembelajaran.
7. Jadilah guru yang ramah, humoris, pengertian dengan siswa, dan tidak membosankan. ^_^